Hayoo siapa yang ingin belanja barang-barang baru mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki? Nah, kebetulan gelaran pameran industri kreatif Indonesia yaitu Brightspot Street Fair yang merupakan ajang tahunan selama sejak 2009 lalu, kini hadir kembali mulai hari ini (18/9) hingga hari minggu besok (20/9). Brightspot sendiri telah menjadi destinasi belanja para fashionista yang mencari barang-barang fashion unik dari brand-brand indie.

Bertempat di The Space Senayan City, Jakarta, Brightspot Street Fair 2015 siap menghadirkan berbagai brand-brand indie lokal dan internasional yang telah dikurasi dengan ketat. Sebut saja beberapa brand yang sudah jadi langganan seperti Pot Meets Pop Denim, Jansport, Zevin, hingga The Watch Co siap meramaikan Brightspot tahun ini. Nah, selain menjajakan busana, Brightspot juga kerap dijadikan tempat hangout karena menyediakan berbagai booth kuliner yang unik dan bikin lidah bergoyang.

Namun, karena banyaknya booth dari berbagai brand yang ada di Brightspot terkadang membuat kita menjadi bingung harus mengunjungi booth mana saja. Apalagi ditambah dengan jumlah pengunjungnya yang semakin malam akan semakin ramai tuh. Ujung-ujungnya kita kerap melewatkan beberapa barang unik atau baru yang akhirnya bikin gigit jari doang karena lihat teman yang beli memamerkannya di social media, hehehe….

Nah, daripada bingung saat ke Brightspot Street Fair 2015 nanti mau ke booth apa saja, mending cek di bawah sini! Karena ada beberapa brand baru dan lama yang wajib dikunjungi!

1. Dopenuts

Nah, kalau ingin mencicipi makanan-makanan unik yang ada Brightspot Street Fair 2015 nggak ada salahnya buat mampir ke booth Dopenuts. Yang pastinya mereka akan menyajikan donat-donat klasik yang dibuat secara homemade. Untuk tampilannya sendiri sudah pasti eyecatching dan oke banget buat dipamerin di Instagram sebelum dimakan tuh, hehehe…..

2. Aye Denim & CO.

Lagi mencari denim atau T-Shirt baru buat hangout atau kuliah? Pas banget tuh kalau lo berkunjung ke booth Aye Denim & Co. Di Britghtspot Street Fair 2015. Apalagi di Brightspot tahun ini mereka ekslusif akan merilis koleksi terbarunya yang bertajuk Eliphas2015, nih….

3. GoodguysNeverWin

Booth yang satu ini memang sudah familiar di berbagai festival mainan. Namun kalau di Brightspot baru kali ini GoodguysNeverWin menyajikan mainan-mainan unik buatannya. Mereka sendiri terkenal karena produknya yang berupa action figure para tokoh-tokoh masyarakat atau orang-orang terkenal yang ada di sekitar kita hingga mitos-mitos hantu lokal. Unik banget kan?

4. Havehead

Baju udah, Celana sudah, Dompet sudah, Nah kurang apalagi tuh? Yap, pastinya sepatu jadi salah satu barang yang bisa lo dapatkan di Brightspot Street Fair 2015. Coba deh mampir ke booth Havehead yang menawarkan berbagai sepatu boots/kulit yang oke punya. Dan pastinya cocok banget untuk dikombinasikan dengan denim atau chino pants.

Semua Yang Perlu Diketahui Tentang Djakarta Warehouse Project 2017

Homeshake Akan Menyambangi Jakarta Pada Januari 2018!

Le Money: Ketika Para Seniman Mengesampingkan Uang Demi Idealisme

Gubernur Jakarta Ali Sadikin dan Lukisan Yang Dicoret

Photo Gallery: Magnitude Hammersonic 2017

Photo Gallery: Yellow Claw X Moet & Chandon